Trik Mengganti Tekstur Baju Dengan Photoshop


Sebelum mempresentasikan karyanya di media kain, para desainer Fashion / mode biasanya memvisualisasikan dengan gambar hasil rekayasa di Photoshop. Nah sekarang arrive mau share bagaimana caranya mengganti baju biasa dengan model batik dengan Photoshop, pertama hal yang harus kita perhatikan model baju atau obyek yang mau di ganti, untuk mendapatkan hasil yang sempurna usahakan baju yang mau di ganti batik harus putih polos, pokoknya watna polos tidak ada kombinasi warna lain, misalnya kalau warna biru ya biru polos dst. OK langsung saja ke TKP

Sebelumnya kita harus punya obyek yang mau diganti texturnya, kalau sahabat arroyan belum punya silahkan download gratis model + format PSD-nya  disini dengan Password www.arroyanshare.com
LANGKAH KERJA :

1. Buka file, klik menu file - open : pilih modelman & Batik.jpg.
2. Aktifkan Batik.jpg setelah itu klik menu Select - All atau Ctrl A
3. Simpan tekstur batik untuk kita jadikan Pattern-nya dengan cara klik menu Edit - Define Pattern ganti dengan nama misal Batik Repeat
 
Seleksi Baju
1. Aktifkan Modelman.jpg Kita akan menseleksi baju.Lebih mudah menggunakan Magnetic lasso Tool 

2. Klik dipinggir baju lalu ikuti batas baju. Sampai akhirnya kembali ketitik awal. Perhatian : kemungkinan baju tidak terseleksi dengan sempurna, ini membutuhkan ketelitian, jika tidak hasil akhirnya juga tidak akan maksimal
Tekstur Pada Baju
1. Pastikan seleksi baju aktif. Untuk memisahkan   baju dengan gambar, klik menu Layer - new - layer Via Cut ( Ctrl + Shift +  J ) maka akan ada Layer 1.

 2. Buatlah layer baru yaitu Layer 2


3. Isi Layer 2 dengan motif batik yang sudah kita buat tadi dengan cara klik Menu Edit - Fill dengan Use = Pattern. Maka bidang kerja akan dipenuhi dengan motif batik.


 4. Ini yang penting yaitu memasukkan tekstur batiik kedalam baju yang sudah diseleksi. sebelumnya duplikat dulu layer baju (  layer 1 ) maka akan ada layer baru yaitu Layer 1 copy

 5. Setelah itu kita  atur possis Layer 1 ke paling atas. jadinya lihat gambar dibawah ini :

6. Setelah Layer 1  berpindah ke atas, Klik kanan layer 2 atau layer batik lalu pilih Create Clipping Mask. 

Sekarang mengatur gelap dan terang

  1.  Penempatan Layer 1 diposisikan yang paling atas gunanya untuk membuat kerut gelap pada baju. Klik Menu Image - Adjustment - Desaturate gunanya agar gambar menjadi tidak berwarna / Grayscale.
  2. Untuk memperjelas daerah gelap, klik menu Image - Adjustment - Levels dengan parameter sebagai berikut :
 

4. Agar warna putih jadi transparan dan warna hitam menjadi warna gelap, atur belnding mode Layer 1 = Linier Burn dengan kekuatan Fill = 60% saja, atau jika kurang pas bisa disesuaikan sesuai selara kamu.

5. Maka hasilnya akan seperti ini



Alhamdulillah akhirnya kelar juga, rasanya punggung mau remuk nie, sekian dulu tutorial dari arrive wahyudi, jika ada kesulitan silahkan comment.

Subscribe to receive free email updates:

6 Responses to "Trik Mengganti Tekstur Baju Dengan Photoshop"

  1. link downloadnya sdh gk jalan gan...

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya gan, link downloadnya terhapus, berita buruknya lagi hardisk laptop aq juga rusak, hilang semua filenya, jadi nanti aq buatin yG baru broo

      Delete
  2. Bagaimaa kalau baju batik mau dijadikan warna putih ???

    ReplyDelete
    Replies
    1. caranya sama kayak yg di tutorial itu mas, tapi harus punya gambar kain putih

      Delete
  3. Kalo kebalikannya gmn gan? Motif batik nya dganti jadi putih.. cm mau ngambil tekstur lekukan bahannya aja

    ReplyDelete

Berkomentarlah dengan sopan, No Spam